Kamis, 29 November 2012


TPI yang baik harus memenuhi persyaratan sebagai berikut :
- Mempunyai persediaan air bersih
- Mempunyai tempat penyimpanan es
- Mempunyai wadah atau keranjang untuk melelang ikan
- Lantai pelelangan dibuat dari ubin yang halus dan muda dibersihkan serta tidak terdapat genangan.


  Setelah sampai di TPI,ikan-ikan hasil tangkapan langsung dipindahkan kewadah pelelangan yang telah disiapkan. Untuk TPI yang mempunyai fasilitas kurang memadai,ikan-ikan hasil tangkapan tersebut ditumpahkan langsung kelantai los pelelangan. Proses pelelangan ini harus berlangsung pada pagi atau sore hari untuk menghindari suhu lingkungan yang terlalu tinggi.Ikan-ikan yang telah selesai dilelang harus secepatnya dipindahkan kewadah-wadah pengangkutan untuk didistribusikan kepabrik pengolahan atau pasar induk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar